KITA BELAJAR
Sahabat ...
Kita belajar... bahwa dunia ini adalah pinjaman yang akan dipulangkan.
Kita belajar... bahwa orang yang dizhalimi lambat laun akan mendapat haknya.
Kita belajar... bahwa anak panah malam (doa & munajat) tak pernah kesasar.
Kita belajar... bahwa kehidupan ini akan berakhir pada suatu saatnya nanti.
Kita belajar... bahwa kata-kata yang baik, wajah yang ceria dan sifat pemurah adalah puncak akhlak yang mulia.
Kita belajar... bahwa orang yang paling kaya di dunia ini adalah yang memiliki kesehatan dan merasa aman.
Kita belajar... bahwa pada akhirnya usia kita akan habis tetapi urusan dunia tidak akan habis.
Kita belajar... bahwa barangsiapa yang mau kata-katanya didengar, maka ia perlu bersedia mendengar kata-kata orang lain.
Kita belajar... bahwa emas akan tetap menjadi emas, namun besi bisa berubah dan berkarat.
Kita belajar... bahwa semua manusia yang telah mati, mempunyai agenda dan rencana yang tidak sempat dilaksanakan, maunya ingin kembali untuk menunaikannya.
Sahabat... sudahkah kita mengemas amalan kita dan menyejukkan kubur kita dengan ketaatan untuk kita menikmati 'mati besar' kelak ?
Berkata seorang soleh, "Aku heran tentang manusia yang sering mengingatkan tentang makanan yang bisa mendatangkan penyakit, tetapi tidak mengingatkan tentang dosa yang bisa mengantarkan ke dalam api neraka"
Sumber: Telegram Group